Menjelajahi Hasil Karya Seni di Museum, Semarang Contemporary Art Gallery
Ingin liburan dengan suasana yang berbeda? Bosan dengan tempat wisata di Semarang yang itu-itu aja? Mungkin tempat yang satu ini bisa jadi solusinya.
Terlebih lagi buat kamu si pecinta seni, wajib banget mengunjungi museum paling keren yang ada di Kota Semarang.
Semarang Contemporary Art Gallery merupakan salah satu destinasi wisata yang perlu kamu jelajahi. Pasalnya di tempat ini ada berbagai karya seni yang dipamerkan.
Galeri yang satu ini juga sangat terkenal di Kota Semarang, Jawa tengah serta memiliki sebutan Galsem yang merupakan kependekan dari Galeri Semarang.
Sesuai dengan yang ada di bayangan kamu, Semarang Contemporary Art Gallery adalah sebuah museum seni yang sangat tersohor, terutama di kalangan para pecinta seni. Museum ini menawarkan berbagai daya tarik tersendiri yang tak kalah kerennya dengan museum-museum yang ada di kota lainnya.
Jika datang kesini, jangan lupa berswafoto untuk mengabadikan momen berkunjung ke museum paling terkenal di Kota Semarang.
Yuk simak informasi lebih lanjut seputar Semarang Contemporary Art Gallery.
Sejarah Semarang Contemporary Art Gallery
Semarang Contemporary Art Gallery memiliki sejarah yang panjang hingga mampu menjadi seperti sekarang ini lho.
Sebelum beroperasi sebagai sebuah galeri seni, bangunan museum ini telah mengalami pemugaran selama beberapa kali, hingga akhirnya menjadi sebuah galeri mewah dan mempunyai area yang luas seperti saat ini.
Dahulu kala, sekitar tahun 1822, Semarang Contemporary Art Gallery merupakan sebuah rumah dari seorang pendiri Gereja Gedangan Pastur L. Prinsen. Sebelum adanya Gereja Gedangan, rumah tersebut juga difungsikan sebagai tempat ibadah bagi para jemaat Katolik.
Selanjutnya pada tahun 1918, bangunan tersebut diruntuhkan dan kemudian dibangun gedung baru.
Barulah pada tahun 1937, sebuah perusahaan asuransi menjadikan bangunan ini sebagai kantor. Tak cuma itu, bangunan ini juga sempat dijadikan sebagai gudang dan pabrik.
Hingga akhirnya pada tahun 2007, seorang kolektor seni bernama Chris Darmawan membuat gedung tersebut dan menjadikannya sebagai Gallery Semarang.
Terakhir pada tahun 2008, Galsem resmi memiliki peran baru sebagai sebuah galeri mewah yang menjadi tempat pameran karya-karya seni. Galeri ini kemudian diberi nama Semarang Contemporary Art Gallery.
Galsem ini mempunyai daya tarik yang luar biasa bagi para pengunjung yang datang. Dijamin kamu juga akan terpesona dengan keindahan berbagai karya seni yang ditampilkan.
Lokasi Semarang Contemporary Art Gallery
Semarang Contemporary Art Gallery berada di lokasi yang sangat mudah di jangkau. Galeri ini terletak berdekatan dengan pusat Kota Semarang, tepatnya di Jalan Taman Srigunting No.5-6, Tanjung mas, Semarang Utara, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Galsem masih berada satu kawasan dengan Kota Lama Semarang.
Baca juga tempat wisata di Semarang
Jika kamu berada di kawasan Simpang Lima Semarang, kamu hanya perlu menempuh perjalanan sejauh 3,8 kilometer saja untuk bisa sampai di lokasi galeri, dengan waktu tempuh kurang lebih 11 menit perjalanan.
Kamu bisa menggunakan rute perjalanan melewati Jalan Jendral D.I. Panjaitan dan Jalan MT. Haryono.
Untuk bisa sampai di Semarang Contemporary Art Gallery, kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi maupun transportasi publik.
Demi menambah kenyamanan kamu selama menempuh perjalanan, kamu bisa menggunakan jasa dari biro perjalanan yang terpercaya. Terlebih lagi jika kamu berasal dari luar Kota Semarang dan hendak pergi ke berbagai tempat wisata di Semarang, serta menjajal kuliner malam Semarang yang khas.
Gunakan paket perjalanan dari travel kami yang bisa membantu kamu untuk menjelajahi sudut-sudut Kota Semarang dengan harga yang spesial.
Jam Operasional Semarang Contemporary Art Gallery
Jam operasional di Semarang Contemporary Art Gallery mungkin sedikit berbeda dengan destinasi wisata lainnya. Biasanya tempat wisata dibuka mulai dari hari senin sampai dengan hari minggu atau ada juga yang hanya dibuka saat akhir pekan saja.
Namun, di Galsem sendiri memiliki jam operasional yaitu mulai hari selasa sampai dengan hari minggu. Adapun waktunya yaitu dari pukul 10.00 hingga pukul 16.30 WIB.
Kamu tidak perlu khawatir akan musim hujan atau panas terik khas Kota Semarang. Pasalnya galeri ini berada di dalam gedung, sehingga kamu bisa leluasa untuk datang kapanpun. Saat pagi hari atau pun menjelang sore hari, bebas sesuai dengan keinginan kamu.
Kamu bisa menikmati suasana di Semarang Contemporary Art Gallery dengan nyaman dan tenang.
Namun, jika kamu ingin berswafoto dengan suasana yang tenang, kamu bisa datang saat weekday untuk menghindari keramaian para pengunjung yang datang ke galeri. Saat hari biasa, Semarang Contemporary Art Gallery tidak seramai ketika weekend.
Tiket Masuk Semarang Contemporary Art Gallery
Meskipun tempat ini tergolong tempat yang mewah dan elegan, namun kamu tidak perlu khawatir akan mengeluarkan budget yang cukup besar untuk bisa masuk dan melihat berbagai karya seni di Semarang Contemporary Art Gallery.
Pasalnya harga tiket di galeri Semarang ini masih sangat terjangkau lho.
Yuk simak tarif retribusi tiket masuk dan parkir kendaraan di Semarang Contemporary Art Gallery.
Retribusi | Tarif |
Tiket Masuk | Rp 10.000,00 |
Parkir Motor | Rp 3.000,00 |
Parkir Mobil | Rp 5.000,00 |
Murah bukan? Kamu tak perlu merogoh kocek dalam-dalam saat berkunjung ke Galsem.
Namun, harga tiket tersebut bisa saja berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kondisi dan kebijakan dari pengelola galeri.
Jadi lebih baik kamu membawa uang lebih untuk antisipasi ya.
Daya Tarik Semarang Contemporary Art Gallery
Museum sudah pasti memiliki daya tarik tersendiri terutama bagi para penikmat seni. Hal itu juga berlaku bagi Semarang Contemporary Art Gallery.
Tempat ini memiliki daya tarik yang khas sehingga mampu memikat siapa saja untuk berkunjung dan melihat-lihat pameran karya seni yang ada di dalam galeri.
Berikut ini merupakan daya tarik dari Semarang Contemporary Art Gallery.
Nuansa Modern Minimalis yang Menarik
Galeri Semarang memiliki nama lengkap Semarang Contemporary Art Gallery. Meskipun identitasnya contemporary atau kontemporer, namun pada kenyataannya gedung ini secara nyata memamerkan nuansa modern minimalis.
Nuansa modern minimalis ini dihadirkan dengan pemilihan warna putih yang mendominasi seisi gedung.
Dari luar gedung akan tampak rumah yang cantik. Ketika kamu memasuki gedung barulah terasa nuansa minimalisnya.
Terlebih lagi terdapat banyak karya seni yang terpajang di dalamnya.
Bangunan Semarang Contemporary Art Gallery memiliki konsep desain arsitektur Spanish Colonial.
Spot Foto Cantik
Banyak sekali pengunjung yang datang ke Galsem hanya sekadar berswafoto. Pasalnya disini tersedia berbagai spot menarik dan instagramable.
Berbagai karya seni yang ada bisa dijadikan sebagai latar belakang foto yang estetik.
Buka hanya orang-orang yang menyukai karya seni saja, sebagian besar pengunjung Semarang Contemporary Art Gallery adalah mereka yang awam dengan dunia seni.
Pengelola juga berharap dengan adanya banyak spot foto yang menarik akan semakin banyak pengunjung yang tertarik untuk datang ke galeri Semarang.
Dekat dengan Banyak Tempat Bersejarah
Semarang Contemporary Art Gallery berlokasi di Kota Lama Semarang. Tentu saja Galeri Semarang ini berdekatan dengan banyak tempat bersejarah.
Lokasinya sendiri berada di tengah-tengah bangunan bergaya kolonial. Misalnya saja Taman Srigunting, Museum Kota Lama Semarang, dan Gereja Blenduk.
Dari kawasan ini kamu juga bisa mengunjungi berbagai tempat wisata di Semarang lainnya.
Pameran Karya Seni
Salah satu daya tarik dari Semarang Contemporary Art Gallery yaitu lokasi penyelenggaraan pameran karya seni.
Biasanya pameran karya seni diselenggarakan setiap 2 bulan sekali.
Jadi jika kamu datang sekitar 2 bulan lagi, kemungkinan karya-karya seni yang ditampilkan akan berbeda.
Di Galsem, kamu tak hanya melihat berbagai seni lukis saja. Disini juga ada lho jenis karya seni lainnya seperti karya-karya 2 dimensi dan 3 dimensi seperti patung.
Terletak di Kawasan Kota Lama Semarang
Kota Lama Semarang selalu menjadi salah satu tujuan wisatawan yang berkunjung ke Semarang.
Kawasan ini memiliki banyak sekali bangunan-bangunan yang kental dengan gaya kolonialnya yang khas.
Semarang Contemporary Art Gallery rupanya menjadi bagian dari kawasan wisata kota warisan kolonial Belanda di Kota Semarang.
Selain liburan, kamu juga bisa mempelajari mengenai sejarah Semarang di masa lalu.
Terdapat Karya Seniman Luar Negeri
Karya seni yang dipamerkan di Galsem sebagian besar adalah milik para seniman lokal.
Meskipun begitu, kamu juga tetap bisa menemukan karya seni dari seniman luar negeri.
Mengunjungi Galeri Semarang mungkin bisa menjadi cara yang tepat untuk meningkatkan kecintaan kamu terhadap seni. Kamu bisa banyak belajar dari berbagai karya seni yang ditampilkan.
Fasilitas di Semarang Contemporary Art Gallery
Pihak pengelola Semarang Contemporary Art Gallery menyediakan berbagai fasilitas yang lengkap untuk para pengunjung yang datang. Jadi kamu tidak perlu khawatir jika membutuhkan sesuatu saat disini.
Salah satu fasilitasnya yaitu area parkir kendaraan yang cukup luas. Tak tanggung-tanggung, tempat parkirnya pun sangat nyaman dan bersih.
Selain itu, di Galeri Semarang juga disediakan bangu taman di area outdoor. Kamu bisa duduk-duduk santai sambil menikmati pemandangan yang ada di sekitar galeri. Tak cuma itu, kamu juga bisa melihat pemandangan tengah Kota Lama yang indah.
Jika ingin membeli oleh-oleh, kamu bisa datang ke Pasar Johar Semarang. Disana tersedia berbagai pernak pernik yang bisa kamu beli, mulai dari pakaian, perkakas rumah tangga, hingga mencicipi kuliner khas Kota Semarang.
Kamu bisa menggunakan jasa travel dari kami sebagai solusi yang praktis dan cepat untuk berkeliling Kota Semarang. Biro perjalanan kami akan membantu kamu ketika memerlukan jasa atau layanan perjalanan dengan harga yang terjangkau.
Gimana? Tertarik untuk segera datang ke Semarang Contemporary Art Gallery?