Perpustakaan Jakarta, Aesthetic hingga 4 Lantai !!

Haaaaaiiiii

Apakabarr nihh semuanyaaa?

Siapa disini yang hobby baca buku? atau mau coba untuk menyukai buku? mencari hal hal baru dari buku?? pokoknya semua yang berkaitan dengan bukuu dehhh ..

Kali ini MinBon mau ajak temen-temen semua mengintip perpustakaan yang ada di Taman Ismail Marzuki Jakarta.

Perpustakaan Jakarta ini diresmikan oleh Anies Baswedan, Gubernur Jakarta pada 7 Juli 2022.

Semenjak perpustakaan ini diresmikan, perpustakaan jakarta ini selalu ramai pengunjung .. tidak pernahh sepiii sobatt ..

Banyak sekali yang datang untuk mengerjakan tugas, membaca buku, meminjam buku, atau bahkan hanya sekedar bersantai di perpustakaan.

perpustakaan jakarta

Perpustakaan Jakarta ini memiliki 3 lantai dan berbagai fasilitas ruangan yang dapat digunakan oleh pengunjung perpustakaan.

Di Perpustakaan ini memiliki

  • ruang multifungsi
  • permainan anak
  • ruang baca privat
  • bilik cerita
  • ruang podcast
  • ruang komputer
  • ruang koleksi kejakartaan

Wahh banyak sekali yaa teman, ruangan di perpustakaan Jakarta ini yang bisa digunakan untuk berbagai macam kebutuhan.

Perpustakaan ini di desain dengan sangat modern dan kekinian. Gaya yang dimunculkan adalah gaya industrial.

Perpustakaan Jakarta ini memiliki dincing acian semen didominasi oleh warna abu dan juga rak-rak buku yang terbuat dari kayu berwarna coklat muda.. membuat perpustakaan ini terlihat semakin minimalis.

Kursi dan meja yang ditata juga memiliki kesan simpel dan nyaman ..

perpustakaan jakarta Perpustakaan Jakarta, Aesthetic hingga 4 Lantai !!

Banyak sekali mahasiswa yang mengerjakan tugas di perpustakaan jakarta ini .. jadi sudah dipastikan dan dibuktikan yaaa .. tempat ini cocok untuk berlama-lama karena sangat nyaman.

Ohh iyaaa .. colokan, disini juga banyak sekali colokan lohh .. jadi kamu tidak perlu khawatir baterai handphone atau laptop mu habis .. mantapp kannnn!!??

PERPUSTAKAAN JAKARTA

Fasilitas 

Fasilitas yang diberikan telah diatur dengan menyesuaikan kebutuhan pengunjung perpustakaan.

Perpustakaan ini memiliki luas sebesar 4 hektar dengan 4 lantai ruang membaca .. wahhh luass sekali yaa untuk sebuah perpustakaan ..

  1. Ruang Baca
    • Ruang baca yang ada di perustakaan ini dibuat senyaman mungkin dan disesuaikan dengan karakter pembaca.
    • Ruang baca ini juga menyediakan tempat duduk agar kamu tidak pegal saat membaca .. tempat duduk pun bervariasi .. ada lesehan dan adapun duduk di kursi dengan meja ..
  2. Ruang Privat 
    • Untuk kamu yang lebih menyukai membaca buku sendirian disini juga mmemiliki ruang baca privat yang tidak kalah nyamannya.
    • Suasana yang hening dan sepi serta memiliki sekat memberikan kesan sangat privat. Jadi kamu tak perlu khawatir yaaa
    • perpustakaan jakarta Perpustakaan Jakarta, Aesthetic hingga 4 Lantai !!
  3. Koleksi yang Lengkap
    • Perpustakaan Jakarta ini memiliki koleksi buku yang cukup lengkap
    • Koleksi buku ini mulai dari bacaan siswa, mahasiswa, bahkan karyawan pun ada disini
    • Perpustakaan yang berada di Taman Marzuki ini memiliki 187.000 eksemplar buku, bahkan Pusat Dokumentasi Sastra (PDS) HB Jassin hanya memiliki 169.039 eksemplar buku.
  4. Ruang Podcast
    • Siapa nih yang ingin membuat podcast tapi belum memiliki alat yang lengkap? datang saja ke Perpustakaan Jakarta ini ..
    • Fasilitas ruangan podcast ini gratis lohh tidak dipungut biaya sepeserpun ..
    • Jadi kamu bisa mencoba membuat podcast dan menjadi penyiar .. wahh pasti kece abissss nih ckckck
  5. Permainan Anak
    • Untuk mahmud (mamah muda) dan mamah-mamah lainnya yang sudah memiliki anak tapi ingin membaca .. tenang ajaaa disini terdapat ruang permainan anak
    • Ruang anak ini didesain juga dengan nyaman, agar anak tidak merasa bosan .. dan mamah papah bisa nerlama-lama membaca
  6. Ruang Inklusi 
    • Perpustakaan Jakarta ini juga ramah difabel lohh ..
    • Dibuatkan ruangan khusus untuk pembaca yang difabel
    • Koleksi buku braile di perpustakaan jakarta ini jugaa banyak loh
    • Komputer yang tersedia disini juga memiliki sistem bahasa isyarat

 

@starfruitt_ FREE ENTRY💸 Buka Setiap Hari || Senin-Kamis 09.00-17.00 || Jumat-Minggu 09.00-20.00 #tamanismailmarzuki #placetogojkt #visitjakarta #fyp #perpustakaancikini #perpustakaan ♬ suara asli – 🍬

Disini jugaa kamu bisa menggunakan komputer dan meminjam earphone nya lohhh .. tapi saat kamu menggunakan komputer .. kamu tidak diperkenankan membawa buku ..

Gimanaaa lengkaapp kan temaann? apakah tidak tertarik untuk datangg? heheheheh

Lokasi Perpustakaan 

Perpustakaan Jakarta ini terletak di Taman Ismail Marzuki, Jalan Cikini Raya no 72 Cikini, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat.

Taman Ismail Marzuki kini memiliki wajah baru yang semakin hidup dan menjadi sangat bagus.

Taman Ismail Marzuki telah dibuka secara bertahap mulai dari 3 Juni 2022. Sebelumnya Taman Ismail Marzuki ini direvitalisasi pada Juli 2019 lalu.

Untuk datang ke lokasi Taman Ismail Marzuki ini kamu bisa menggunakan transporasi umum. Kamu bisa menggunakan KRL, MRT  ataupun transjakarta.

Jika kamu menggunakan KRL, kamu bisa turun di Stasiun Cikini atau Stasiun Gondangdia kemudian kamu bisa melanjutkan perjalanan dengan jalan kaki atau menggunakan ojek online.

Jika kamu menggunakan transjakarta .. kamu bisa naik dari koridor 5M atau 6H kemudian turun tepat didepan Taman Ismail Marzuki.

Untuk kamu yang menggunakan MRT .. kamu bisa turun di Stasiun Bunderan HI kemudian kamu bisa melanjutkan perjalanan menggunakan ojek online.

Ohh iyaa ada info penting yang perlu MinBon beri tahu ..

Untuk datang ke Perpustakaan Jakarta ini .. pastikan kamu sudah melakukan reservasi kunjungan yaa .. hal ini mencegah terjadinya lonjakan kedatangan pembaca di perpustakaan.

Walaupun tempat yang sangat luas namun perpustakaan jakarta ini hanya menerima 300 pembaca setiap harinya.

Untuk melakukan penjadwalan kunjungan .. Kamu bisa reservasi di perpustakaan.jakarta.go.id.

Selain itu sebelum mengunjungi perpustakaan ini pastikan bahwan

  • udah terdaftar sebagai anggota melalui Jaklitera
  • Reservasi jadwal kedatangan
  • Mematuhi peraturan yang diberikan

Perpustakaan ini buka setiap harinya, mulai dari hari Senin hingga Minggu.

Setiap hari Senin sampai Kamis perpustakaan ini buka mulai pukul 09.00 WIB sampai pukul 17.00 WIB, dengan check-in terakhir pada pukul 16.00 WIB

Untuk hari Jumat-Minggu perpustakaan ini buka mulai pukul 09.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB, dengan waktu check-in terakhir pada pukul 19.00 WIB

Khusus di hari Jumat, waktu berkunjung di tutup sementara mulai pukul 11.30-13.00 WIB.

Jika sudah melakukan check in, selanjutnya adalah datang ke layanan dan informasi untuk mengscan barcode yang sudah di cetak, dan menaruh barang-barang di loker.

Barang yang boleh dibawa saat kamu membaca di perpustakaan ini adalah handphone, dompet, laptop, dan alat tulis.

Barang-barang yang akan kamu bawa nanti dimasukan kedalam tas transparan yang akan diberikan oleh petugas perpustakaan.

Kamu juga akan diberikan lanyard, untuk Wi-Fi kamu hanya bisa mengakses dari 2 perangkat saja.

Untuk weekend jam kunjungan buka lebih lama nih sobat .. jadi kamu bisa berlama-lama di perpustakaan .. Namun pastikan untuk datang sebelum waktu check-in terakhir yaa ..

Selain bagian dalam yang sangat nyaman, Perpustakaan Jakarta ini memiliki halaman yang sangat luas .. kamu bisa menggunakan ruangan outdoor ini untuk bersantai dan berkumpul dengan teman-teman, berdiskusi.

Taman ini ditata dengan sangat rapi dan aesthetic, jadi untuk kamu yang suka berfoto dan berpose gak perlu khawatir .. karena banyak sekali tempat dan spot yang cakepp banget nihh ..

Karena taman ini sudah dibangun dan di desain sedemikian rupa .. MinBon titip pesan untuk menjaga kebersihan di lingkungan Taman Ismail Marzuki yaahh ..