Mau liburan seru? Saloka Semarang Jawabannya…
Saloka Theme Park atau Saloka Semarang mulai dibuka sejak tahun 2019. Tempat rekreasi ini telah diresmikan oleh Menteri Pariwisata, Arief Yahya dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.
Saloka Semarang berdiri di lahan seluas 12 hektar dan terdapat lebih dari 25 wahana permainan. Terdapat 5 zona yang bisa kamu jelajahi, diantaranya yaitu Zona Pesisir, Zona Belantara, Zona Kamayayi, Zona Ararya, dan Zona Segara Prada.
Tak hanya itu, tempat wisata yang satu ini juga dilengkapi berbagai fasilitas di setiap zonanya yang dapat dimanfaatkan oleh wisatawan yang berkunjung.
Taman rekreasi tematik keluarga ini berhasil mewujudkan konsep tempat wisata dengan mengusung tema kearifan lokal dan pesona Indonesia. Nama tempat wisata ini terinspirasi dari Legenda Rawa Pening, yang lokasinya tidak jauh dari Saloka Semarang.
Berawal dari legenda tersebut lah, tempat ini akhirnya memiliki maskot berbentuk naga yang diberi nama ‘Loka’, berharap Saloka Theme Park Semarang dapat memberikan keceriaan yang tiada batasnya.
Tiket Masuk Saloka
Mau bayar sekali dan main sepuasnya? Yap hal itu bisa kamu dapatkan disini. Pihak pengelola menerapkan tiket terusan untuk kamu masuk ke taman rekreasi ini. Harga tiket saat hari biasa dan akhir pekan dan libur nasional tentu berbeda.
Saat weekday, tiket masuk Saloka Semarang dibandrol dengan harga Rp 120.000, sedangkan saat weekend dan libur nasional tiket masuk sedikit lebih mahal yaitu berkisar Rp 150.000. Namun, di tempat wisata ini juga tersedia tiket non terusan.
Tiket Masuk Saloka
- Tiket Terusan Weekdays : Rp 120.000
- Tiket Terusan Weekends : Rp 150.000
- Tiket Non-Terusan Weekdays : Rp 30.000
- Tiket Non-Terusan Weekends : Rp 50.000
- Tiket Wahana Paket A : Rp 25.000 per wahana
- Tiket Wahana Paket B : Rp 20.000 per wahana
- Tiket Wahana Paket C : Rp 15.000 per wahana
- Sewa Skuter : Rp 50.000 per jam
- Sewa Sepeda Listrik : Rp 25.000 per 25 menit
- Angon Ingon : Rp 20.000
- Polah Bocah : Rp 20.000
- Naik Kuda : Rp 20.000 per putaran
Tiket Parkir
- Motor : Rp 5.000
- Mobil : Rp 15.000
- VIP : Rp 25.000
Jam Operasional Saloka Theme Park Semarang
Saloka Theme Park atau lebih dikenal dengan sebutan Saloka Semarang ini dibuka setiap harinya, tentunya dengan jam yang berbeda.
- Senin – Kamis : 10.00 – 18.00 WIB
- Jumat : 12.00 – 19.00 WIB
- Sabtu – Minggu : 10.00 – 19.00 WIB
Kamu bisa bebas memilih waktu yang pas untuk kamu berkunjung dengan keluarga tercinta. Jangan lupa catat jadwalnya ya gais!
Lokasi Wisata Saloka Theme Park Semarang
Taman rekreasi Saloka Theme Park berlokasi di Semarang, Jawa Tengah. Tepatnya di Jalan Fatmawati No. 154, Dusun Gumuk Sari, Desa Lopait, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang.
Saloka Semarang sangat mudah dijumpai karena lokasinya yang sangat strategis dan berada di jalan utama Semarang-Salatiga-Solo.
Peta Saloka Theme Park
Saloka Semarang memiliki area yang cukup luas. Yuk simak peta kawasan Saloka Semarang yang berikut ini.
Berdasarkan peta tersebut, kamu dapat melihat langsung area zona-zona yang ada di Saloka Semarang. Tak hanya itu saja, peta ini juga turut membantu kamu dalam menemukan berbagai wahana yang hendak kamu mainkan.
Aktivitas Seru di Saloka Theme Park Semarang
Terdapat 5 zona permainan yang bisa kau nikmati di Saloka Semarang, diantaranya yaitu Zona Pesisir, Zona Belantara, Zona Kamayayi, Zona Ararya, dan Zona Segara Prada. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya berikut ini.
Zona Pesisir
Saat awal memasuki area wisata ini, kamu akan disambut dengan zona pesisir. Pada zona ini, kamu akan merasakan sensasi tepi pantai karena didukung oleh interior yang menyerupai pesisir pantai.
Wahana salah satu zona yang ada di Saloka Semarang ini cukup beragam lho, salah satunya yaitu bianglala yang memiliki ketinggian 33 meter dan terdapat 22 gondola. Kamu bisa menikmati area wisata Saloka dan pemandangan Rawa Pening dari ketinggian. Bianglala ini juga dijuluki sebagai Bianglala Cakrawala.
Wahana lainnya yang bisa kamu jelajahi yaitu Arena Jejogedan, Taman Galileo, Lumbung Ilmu Galileo atau hall of fame ilmuan dunia ternama dan air mancur dengan latar belakang Kapal Jenju dan Kafe Jenju. Tak hanya itu, Kapal Jenju dan Arena Jejogedan sering menjadi tempat favorit pengunjung karena bentuk kapalnya dan air mancur menarinya yang unik.
Zona Pesisir yang ada di Saloka Semarang ini juga dilengkapi dengan fasilitas umum lainnya skuter listrik, mushola, ruang laktasi, dan toilet untuk difabel.
Zona Belantara
Seperti namanya, zona yang bisa kamu jumpai di Saloka Semarang ini bertema hutan belantara. Zona belantara berisi tumbuh-tumbuhan dan berbagai jenis hewan. Saat memasuki zona ini kamu akan menjumpai wahana dan atraksi lainnya, seperti Jamur Apung, Angon Ingon, Kumbang Layang, Adu Nyali, dan Safari Bocah.
Di Jamur Apung, kamu bisa menaiki perahu yang akan membawamu berkeliling selama 7 menit untuk melihat taman bunga dan rumah jamur. Penampakan yang berbeda akan kamu temukan di wahana Angon Ingon.
Lahan seluas 1.240 meter ini berisi berbagai jenis hewan, seperti unggas, kura-kura, kelinci, dan masih banyak hewan lainnya. Kamu juga bisa mengajak si kecil belajar jenis-jenis hewan unik seperti burung belibis, jalak bali, burung macaw, merak biru, bebek mandarin, hingga ayam golden pheasant.
Wahana selanjutnya yaitu Kumbang Layang. Wahana ini merupakan wahana yang berbentuk air bike dengan ketinggian 4 meter. Keunikan dari wahana ini yaitu kamu bisa mengendarai memutar hingga 360 derajat yang setiap bikenya sudah dilengkapi dengan MP3 yang terhubung langsung dengan bluetooth.
Berbeda dengan wahana sebelumnya yang ada di Saloka Semarang, di wahana Adu Nyali kamu akan menemukan rumah hantu yang memiliki banyak kejutan seru di dalamnya. Sesuai dengan namanya, nyali kamu akan diuji di tempat ini. Di wahana Adu Nyali kamu juga akan mengikuti alur cerita bagaimana rumah peri diambil alih oleh Buto Ijo yang ingin menguasai istana peri di Saloka.
Wahana terakhir yang bisa kamu kunjungi di Zona Pesisir yaitu Safari Bocah. Wahana satu ini berbentuk kereta, dimana kereta tersebut akan mengajakmu untuk berkeliling selama 5 menit. Kereta ini berkapasitas 4 orang dewasa dan 4 orang anak, jadi kamu bisa menaikinya bersama keluarga.
Zona Kamayayi
Zona di Saloka Semarang yang tak kalah serunya yaitu Zona Kamayayi.
Area zona yang satu ini memang khusus dibangun untuk anak-anak. Terdapat berbagai wahana yang bisa dikunjungi, seperti Kupu-Kupu, Semprat-Semprot, Teko-Teko, Komedi Kuda Laut, Tata Titi, dan Polah Bocah. Wahana Kupu-Kupu merupakan wahana berbentuk sepeda yang digantung dan berwarna-warni, sehingga dapat berputar dan melayang dengan maksimal ketinggian 4 meter.
Wahana Semprat Semprot menjadi wahana paling mengasyikan untuk anak-anak. Pasalnya kamu dan keluarga bisa menghabiskan waktu untuk bermain air. Di sini kamu juga tidak hanya main air lho, tapi kamu akan mendapatkan misi untuk menembakkan semprotan ke sensor di setiap patung hewan laut.
Selanjutnya ada wahana Teka Teko. Wahana ini sangat unik karena berbentuk seperti teko dan cangkir. Cangkir raksasa yang ada di wahana ini berjumlah 6. Meskipun dikhususkan untuk anak-anak, namun orang dewasa juga bisa lho menaikinya.
Komedi Kuda Laut merupakan wahana yang komedi putar yang berbentuk kuda laut dan mobil. Wahana ini bisa dinaiki oleh anak-anak dengan maksimal berusia 10 tahun dengan durasi maksimal 2 menit. Ketika menjelang sore hari, wahana ini akan dihiasi dengan kelap-kelip lampu berwarna-warni.
Wahana Tata Titi merupakan wahana yang berbentuk mobil-mobilan. Tata Titi hanya ditujukkan untuk anak yang berusia 5 sampai 10 tahun. Di wahana ini, kamu akan mendapatkan tantangan dan jika kamu berhasil melewati tantangan tersebut, kamu akan diberi skor tertentu yang nantinya akan mendapatkan SIM khusus di Saloka.
Wahana terakhir di Zona Kamayayi yaitu Polah Bocah. Wahana satu ini dikhususkan untuk anak-anak yang berusia 3 sampai 6 tahun. Untuk balita yang berusia 1-2 tahun juga masih diperbolehkan untuk bermain di wahana ini namun harus dalam pengawasan orang tua. Terdapat 15 tempat bermain anak, diantaranya yaitu area mandi bola, cangkir berputar, perosotan, trampolin, hingga mobil-mobilan.
Zona Ararya
Ingin menguji nyali dengan wisata adrenalin? Mungkin zona yang satu ini cocok buat kamu. Terdapat berbagai wahana ekstrim yang bisa kamu coba di Zona Ararya. Beberapa zona di wahana ini diantaranya yaitu Bengkak Bengkok, Paku Bumi, Obat Abit dan Lika Liku.
Pada wahana Bengkak Bengkok, kamu akan diajak untuk melaju maju-mundur dan berputar perlahan-lahan di rel kereta setengah lingkaran. Semakin lama lajunya, maka akan semakin tinggi dan mendekati kemiringan 90 derajat. Di wahana ini kamu bisa lho berteriak sepuasnya.
Wahana lainnya yang tak kalah ekstrim yaitu Paku Bumi. Di wahana ini kamu akan merasakan sensasi dijatuhkan dari ketinggian dan kemudian ditarik ke atas kembali dengan kecepatan tinggi. Kamu akan menikmati pemandangan dari ketinggian 38 meter selama 2 menit.
Selanjutnya di Saloka Semarang juga terdapat wahana Obat Abit. Jika kamu menaiki wahana yang satu ini, kamu akan merasakan sensasi duduk berayun dan melayang secara perlahan. Kamu bisa menikmati wahana ini selama 3 menit dengan kapasitas maksimal 32 orang. Namun, untuk bisa menaiki wahana ini, kamu harus memiliki tinggi badan minimal 120 cm.
Wahana terakhir di Zona Ararya yaitu wahana Lika Liku. Wahana ini merupakan roller coaster yang meluncur dari ketinggian 12 meter dengan jalur yang berliku dan melaju dengan kecepatan tinggi selama 2 menit.
Zona Segara Prada
Zona yang paling terakhir di Saloka Semarang yaitu Zona Segara Prada.
Zona Segara Prada mengusung tema area pertambangan. Tempat yang satu ini cocok untuk kamu dan keluarga yang ingin bersantai. Zona Segara Prada memiliki wahana yang menarik diantaranya yaitu Wahana Gonjang Ganjing dan Kedai Daimami.
Pada wahana Gonjang Ganjing kamu akan menikmati wahana air dan harus siap basah-basahan. Dalam kano berputar, kamu akan melewati jeram sepanjang 360 meter. Selama kamu menaiki wahana ini, kamu akan disuguhkan dengan pemandangan industri pertambangan serta melewati terowongan unik yang diberi nama Terowongan Zulu.
Setelah seharian menikmati banyaknya wahana, kamu bisa beristirahat dan menikmati makanan di Kedai Daimami. Di kedai ini kamu bisa menyantap berbagai menu makanan yang bertema jepang. Tak hanya itu, Kedai Daimami juga dilengkapi dengan interior yang bertema industri pertambangan.
Tips Berlibur di Saloka Theme Park Semarang
- Bagi kamu yang membawa keluarga atau anak-anak berusia 0-2 tahun, maka bisa masuk tanpa harus membayar tiket alias gratis.
- Perlu diingat, kamu tidak diperbolehkan masuk ulang setelah keluar dari lokasi.
- Bagi kamu yang ingin berkunjung ke Saloka Theme Park, akan lebih baik jika kamu membawa kendaraan pribadi seperti mobil atau sepeda motor.
- Jangan lupa untuk membawa topi, kacamata hitam, dan gunakan sunblock untuk melindungi kulit kamu dari paparan panasnya sinar matahari saat menaiki wahana outdoor.
- Gunakanlah pakaian dan alas kaki yang nyaman untuk berkeliling area wisata. Sepatu yang nyaman dapat melindungi kaki kamu dari lecet dan cedera.
- Bawalah pakaian ganti jika kamu ini bermain wahana air.
- Usahakan untuk datang ke Saloka Theme Park Semarang lebih awal agar kamu berkeliling dan menikmati semua wahana sampai puas.
Itulah ulasan lengkap mengenai destinasi wisata Saloka Semarang. Berbagai wahana serta fasilitas lengkap bisa kamu manfaatkan langsung di tempat ini lho. Jangan lupa untuk mengajak sanak saudara atau teman-teman untuk menikmati liburan di tempat ini ya gais. Selamat liburan!
Kamu bisa mengunjungi salah satu tempat wisata di Semarang yang satu ini dengan menggunakan layanan travel dari kami yang siap memudahkan segala akomodasi perjalanan kamu. Tak hanya itu saja, kami juga menyiapkan berbagai pilihan paket perjalanan dengan harga yang terjangkau lho. Yuk segera pesan sekarang juga!